© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia

Menteri Sakti Wahyu Trenggono Lantik Pejabat Tinggi Pratama (Eselon II) lingkup Ditjen PSDKP

Senin, 4 November 2024


JAKARTA (4/11) - Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono melantik tiga pejabat tinggi pratama (Eselon II) dilingkup Direktorat Jenderal Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (PSDKP) yang berlangsung di Gedung Mina Bahari I, Jakarta Pusat pada Senin (4/11/2024).

 

Menteri KP Sakti Wahyu Trenggono saat pelantikan mengatakan, pihaknya ingin tancap gas untuk segera melaju mencapai yang dicita-citakan keberlanjutan kelima program yang penting untuk terlaksana mengingat pemerintahan Prabowo-Gibran memiliki target besar, seperti ekonomi tumbuh jadi 7-8 persen hingga swasembada pangan. 

 

Kelima program tersebut dalam hal ini program prioritas KKP terbagi dalam lima fokus utama, yakni melindungi laut dan sumber dayanya; penangkapan ikan terukur berbasis kuota; pengembangan perikanan budidaya di laut, pesisir, dan darat yang berkelanjutan; pengawasan dan pengendalian wilayah pesisir dan pulau-pulau kecil; pembersihan sampah plastik di laut melalui gerakan partisipasi nelayan.

 

Direktur Jenderal Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (PSDKP), Dr. Pung Nugroho Saksono, A.Pi., M.M. (Ipunk) yang hadir dalam pelantikan tersebut juga mengatakan, wajah baru yang promosi ke eselon II SDM terbaik Ditjen PSDKP. Hal itu menggambarkan bahwa PSDKP fokus pada regenerasi.

 

“Pengisian jabatan pimpinan melalui mekanisme seleksi mulai dari katimja sampai Dirjen. Tidak ada lagi ‘urut kacang’ atau giliran, semua melalui mekanisme dan ketentuan yang berlaku,” katanya.

 

Ipunk juga mengatakan, arahan Menteri KP usai retreat di Magelang Jawa Tengah beberapa waktu lalu juga sangat jelas. Para pimpinan tinggi harus meningkatkan kedisiplinan baik itu disiplin waktu, pelaporan hingga pengelolaan keuangan. Kedua, lantjut Ipunk, para pimpinan harus bisa berkolaborasi untuk menunjukan kinerja sama-sama dan bekerja sama sama.

 

“Leadership atau Kepemimpinan harus bisa memposisikan kapasitas/porsi, tugas dan fungsi hingga peran serta tanggung jawab. Dan terakhir ialah kerja sama langsung tancap gaass. Apabila tidak bisa mengikuti kecepatan, pimpinan tidak segan untuk mencari pemain pengganti yang lebih segar dan produktif,” ujarnya.

 

Ketiga pejabat tinggi pratama (Eselon II) dilingkup Direktorat Jenderal Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (PSDKP) adalah Sumono Darwinto sebagai Direktur Pengawasan Sumber Daya Kelautan, Halid K Jusuf Direktur Pengawasan Sumber Daya Perikanan, dan Saiful Umam Direktur Pengendalian Operasi Armada.

 

 

HUMAS DITJEN PSDKP

Sumber:

DJPSDKP

Accessible Control
cursor Bigger Cursor
brightness Brightness
contrast Contrast
monochrome Grayscale
revert Undo Changes
Logo Logo
KEMENTERIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN REPUBLIK INDONESIA

JL. Medan Merdeka Timur No.16 Jakarta Pusat

Telp. (021) 3519070 EXT. 7433 – Fax. (021) 3864293

Email: humas.kkp@kkp.go.id

Call Center KKP: 141

Media Sosial

Pengunjung

1 2
© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia