© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia
Punya Tim Babar, SKIPM Pangkal Pinang Siap Jemput Bola ke Pelaku Usah

Selasa, 15 Maret 2022 | 0:0:0 WIB

PANGKAL PINANG - Stasiun Karantina Ikan, Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan (SKIPM) Pangkal Pinang terus mendekatkan diri kepada masyarakat. Terkini, mereka membentuk tim Babar (Bangka Barat) melakukan aksi jemput bola dengan mendatangi para pelaku usaha.

"Kita gencar edukasi langsung ke masyarakat, kita jemput bola," kata Kepala SKIPM Pangkal Pinang, Dedy Arief Hendriyanto di kantornya, Selasa (15/3/2022).

Dedy menambahkan, tim Babar merupakan tim pantau penyakit ikan karantina Babar. Mereka tak segan dan selalu siap terjun langsung lapangan di wilayah Kabupaten Bangka Barat. Bahkan, Dedy memastikan tim tersebut selalu total dalam bekerja.

Beberapa hal yang dilakukan tim Babar yakni uji virus udang secara langsung.

"Ini sangat membantu stake holder. Dan tentu ini akan terus kami gencarkan," sambungnya.

Sumber:

KKP WEB BKIPM

Accessible Control
cursor Bigger Cursor
brightness Brightness
contrast Contrast
monochrome Grayscale
revert Undo Changes
Logo Logo
KEMENTERIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN REPUBLIK INDONESIA

JL. Medan Merdeka Timur No.16 Jakarta Pusat

Telp. (021) 3519070 EXT. 7433 – Fax. (021) 3864293

Email: humas.kkp@kkp.go.id

Call Center KKP: 141

Media Sosial

PENGUNJUNG

114763

© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia