© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia
KKP Hasilkan Inovasi Alat Pengupas Kulit Ikan yang Lebih Efisien dan Produktif

Kamis, 23 Desember 2021 | 0:0:0 WIB

JAKARTA (23/12) - Perpaduan kulit ikan patin yang digoreng renyah  dengan bumbu telur asin atau lebih dikenal “Fish Skin Salted Egg” telah menjadi camilan yang booming dan digemari oleh masyarakat. Seiring meningkatnya permintaan produk ini, maka semakin banyak pula kebutuhan bahan baku kulit ikan patin yang awalnya hanya memanfaatkan hasil samping dari pengolahan fillet ikan.

 

Untuk itu alat pengupas kulit ikan menjadi krusial dalam industri pengolahan ikan guna menghasilkan fillet daging dan kulit yang sama sama berkualitas tinggi. Berdasarkan hal inilah Balai Besar Pengujian dan Penerapan Produk Kelautan dan Perikanan (BBP3KP) UPT Ditjen Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan (PDSPKP) Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) membuat inovasi (scale-up) alat pengupas kulit ikan yang lebih efisien dalam penggunaan daya listrik dan lebih tinggi produktivitas alatnya.

 

 “Alat pengupas kulit ikan hasil inovasi (scale-up) BBP3KP memiliki keunggulan dalam meningkatkan kapasitas produksi, mudah dioperasionalkan, aman untuk produk pangan dan hemat energi listrik,” ujar Dirjen PDSPKP, Artati Widiarti di Jakarta, Kamis (23/12/2021).

 

Selain itu, sambung Artati, inovasi (scale-up) pada barang yang diciptakan akan membuat bisnis semakin kompetitif sehingga secara tidak langsung akan bermanfaat bagi penerap inovasi tersebut.

Kepala BBP3KP, Widya Rusyanto menerangkan bahwa inovasi (scale-up) alat pengupas kulit ikan muncul saat booming industri patin di Indonesia dimana alat pengupas kulit masih impor dari Taiwan atau Jepang. Sejak tahun 2012, telah membuat inovasi (scale-up) untuk memperbaiki kelemahan yang ada di alat impor, antara lain: penggerak V-Belt diinovasikan menjadi sistem rantai, direct to motor digantikan dengan menggunakan gearbox.

 

“Harapannya dengan menggunakan gearbox, tenaga lebih besar sehingga saat melepas kulit ikan patin yang besar-besar relatif lebih mudah. Selanjutnya modifikasi pada pisau, telah diubah dari model biasa ke model jepit,” terang Widya.

 

Keunggulan mesin pengupas kulit ikan dari BBP3KP diakui oleh Jarot Arif, selaku Factory Manager PT. Kurnia Mitra Makmur Purwakarta (KMMP) yang merasakan langsung manfaatnya dalam proses produksi fillet ikan patin, nila, dan gurame. Jika sebelumnya dia menggunakan tenaga kerja manual, begitu menggunakan alat ini mampu mengonversi operasional pekerja menjadi 1 banding 3. Bahkan, hasil dari alat pengupas kulit tersebut juga lebih bersih.

 

"Kalau selama ini buyer-buyer kulit sering komplain, kalo kulit patinnya KMMP itu banyak dagingnya, karena disadari kami masih menggunakan teknologi manual.  Akan tetapi dengan adanya alat yang dari BBP3KP tersebut kandungan daging yang tersisa semakin sedikit bahkan bisa habis," terangnya.

 

Sebelumnya, Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono menegaskan pentingnya inovasi dalam menghadirkan industri perikanan Indonesia yang maju dan berkelanjutan. Caranya dengan berkolaborasi dalam bidang perikanan tangkap maupun budidaya.

 

Sebagai informasi, bagi pelaku usaha yang ingin mengetahui alat ini lebih jauh bisa menghubungi kantor BBP3KP di Jl. Raya Setu No.70 Cipayung Jakarta Timur dengan nomor telepon (021) 84998429, 84997969.

Sumber:

KKP WEB DJPDSKP

Accessible Control
cursor Bigger Cursor
brightness Brightness
contrast Contrast
monochrome Grayscale
revert Undo Changes
Logo Logo
KEMENTERIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN REPUBLIK INDONESIA

JL. Medan Merdeka Timur No.16 Jakarta Pusat

Telp. (021) 3519070 EXT. 7433 – Fax. (021) 3864293

Email: humas.kkp@kkp.go.id

Call Center KKP: 141

Media Sosial

PENGUNJUNG

114759

© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia