© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia
BKIPM Surabaya II Gelar Bimtek Ikan Sehat Bebas Mikroplastik

Jumat, 9 Juni 2023 | 0:0:0 WIB

*BKIPM Surabaya II Gelar Bimtek Ikan Sehat Bebas Mikroplastik*


SURABAYA - Balai KIPM Surabaya II menggelar bimbingan teknis terkait peran strategis dalam penjaminan ikan. Kegiatan tersebut menjadi bagian dari Bulan Mutu Karantina dan mengusung tema "Peran BKIPM dalam Penjaminan Ikan Sehat Bermutu dan Bebas Mikro Plastik".

"Kegiatan ini merupakan hasil kerjasama dengan Komisi IV DPR RI dan mendapat dukungan penuh dari perangkat kecamatan, kelurahan, dan tim TA pusat dan daerah," ujar Kepala BKIPM Surabaya II, Hasim, Senin (26/6/2023).

Hasim menambahkan, para peserta kegiatan ini berasal dari berbagai latar belakang, termasuk perwakilan UMKM dan pembudidaya ikan dari 9 kelompok kecamatan. Kegiatan ini dihadiri anggota Komisi IV DPR, Guntur Sasono.

Legislator Dapil Mojokerto ini mendukung penuh upaya peningkatan kualitas ikan dan penanggulangan masalah mikro plastik di sektor perikanan.

"Kami di Balai KIPM akan menjalankan fungsi penjaminan mutu ikan dan upaya pencegahan penyebaran mikro plastik dalam pangan laut," tutupnya.

Sumber:

KKP WEB BKIPM

Accessible Control
cursor Bigger Cursor
brightness Brightness
contrast Contrast
monochrome Grayscale
revert Undo Changes
Logo Logo
KEMENTERIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN REPUBLIK INDONESIA

JL. Medan Merdeka Timur No.16 Jakarta Pusat

Telp. (021) 3519070 EXT. 7433 – Fax. (021) 3864293

Email: humas.kkp@kkp.go.id

Call Center KKP: 141

Media Sosial

PENGUNJUNG

114759

© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia