Publikasi

Penyerahan Daftra Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) Ditjen PDSPKP Tahun2023

Menjelang tutup tahun 2022, telah dilaksanakan Penyerahan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) Ditjen PDSPKP Tahun 2023 oleh Plt. Dirjen PDSPKP, Ibu Ishartini kepada Pejabat Unit Kerja Eselon 2 Lingkup Ditjen PDSPKP di Bogor, Rabu (28 Desember 2022).

Selanjutnya DIPA ini digunakan untuk melaksanakan program prioritas Ditjen PDSPKP tahun 2023, meliputi :
1. Peningkatan konsumsi ikan dan perluasan akses pasar dalam negeri dan luar negeri.
2. Bina mutu dan diversifikasi produk kelautan dan perikanan.
3. Peningkatan investasi dan keberlanjutan usaha kelautan dan perikanan.
4. Pengelolaan sistem logistik hasil kelautan dan perikanan.

Ibu Ishartini pun menyampaikan pesan penting bahwa DIPA yang sudah diterima, dapat dilaksanakan dengan Akuntabel, dengan lancar, selamat. Sehingga tidak ada gangguan di perjalanan (selama pelaksanaan program), dan tidak ada temuan di akhir cerita. Foto (Humas PDS)

Logo Logo
Direktorat Jenderal Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan

Alamat Gedung Mina Bahari III Lantai 14 Jl. Medan Merdeka Timur No.16 Jakarta Pusat Kota Pos 4130 JKP No Telepon.(021) 35100132 EXT. 6143 No Fax. (021) 3500132, 3520844 Email humasditjenpdspkp@kkp.go.id / humasditjenpdspkp@gmai.com

Media Sosial

PENGUNJUNG

144374

© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan RI