Sebagai upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat pesisir, akhir pekan lalu Ketua Komisi IV DPR RI, Ibu Siti Hediati Soeharto, menghadiri kegiatan bimbingan teknis (Bimtek) kewirausahaan dan akses pembiayaan yang ditujukan untuk istri-istri nelayan di Bantul, Yogyakarta. Kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan keterampilan dan kapasitas ekonomi masyarakat pesisir, khususnya perempuan yang berperan sebagai penopang ekonomi keluarga.
Selain pelatihan kewirausahaan, acara ini juga memberikan edukasi terkait akses pembiayaan yang dapat membantu istri-istri nelayan mengembangkan usaha mereka. Hadirnya Bimtek ini diharapkan mampu membuka peluang usaha yang lebih luas dibidang produk perikanan dan meningkatkan taraf hidup masyarakat pesisir di Bantul.
JL. Medan Merdeka Timur No.16 Jakarta Pusat
Telp. (021) 3519070 EXT. 7433 – Fax. (021) 3864293
Email: humas.kkp@kkp.go.id
Call Center KKP: 141