© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia
Kebersihan, Kunci Ikan Peliharan Bebas dari Bakteri

Minggu, 12 Desember 2021 | 0:0:0 WIB

JAKARTA - Peribahasa "bersih pangkal sehat" tak hanya berlaku bagi manusia. Petuah tersebut pun juga berlaku bagi satwa, termasuk juga ikan. Seorang pecinta ikan hias atau ikan peliharaan, tentu perlu menjaga kebersihan area sekitar ikan itu sendiri.

Jika diabaikan, bukan hanya parasit, bahaya bakteri juga bisa mengintai kesehatan serta keselamatan ikan. Terlebih kondisi kolam atau akuarium yang kotor, membuat ikan peliharaan menjadi rentan terhadap serangan bakteri.

Diantara jenis bakteri yang sering menyerang dan menginfeksi ikan peliharaan di antaranya, Aeromonas, Vibrio, Edwardsiella, Pseudomonas, dan Flavobacterium spp. Dalam sejumlah kasus, terdapat beberapa tanda klinis terkait infeksi bakteri pada ikan.

Ikan yang terpapar bakteri cenderung mengalami penurunan nafsu makan, kerusakan sirip, hingga kematian mendadak pada ikan.

Karenanya, sangat penting pencegahan agar tidak terjadi overcrowding dalam akuarium. Selain itu, pemberian pakan yang kurang tepat, juga bisa memicu keradaan bakteri.

Sumber:

KKP WEB BKIPM

Accessible Control
cursor Bigger Cursor
brightness Brightness
contrast Contrast
monochrome Grayscale
revert Undo Changes
Logo Logo
KEMENTERIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN REPUBLIK INDONESIA

JL. Medan Merdeka Timur No.16 Jakarta Pusat

Telp. (021) 3519070 EXT. 7433 – Fax. (021) 3864293

Email: humas.kkp@kkp.go.id

Call Center KKP: 141

Media Sosial

PENGUNJUNG

114762

© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia