© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia
Expo Pengawasan Intern 2024: Independensi Pengawasan untuk Akselerasi Pembangunan, Itjen KKP Tampilkan Inovasi

Minggu, 9 Juni 2024 | 13:16:45 WIB

Inspektorat Jenderal KKP turut serta dalam kegiatan Expo Pengawasan Intern yang di selenggarakan oleh BPKP pada tanggal 28 Mei 2024. Tema yang diangkat pada expo tahun ini yaitu Indenpendensi Pengawasan Untuk Akselerasi Pembangunan. Kegiatan ini dibuka oleh Kepala BPKP, Muhammad Yusuf Ateh yang menyampaikan pentingnya keberadaan pengawas intern untuk menjamin bahwa program pemerintah terlaksana secara efektif, efisien, dan akuntabel. Oleh karena itu, penting bagi pengawas intern untuk selalu berinovasi melalui pemanfaatan teknologi, serta mengedepankan sinergi dan kolaborasi.

file-manager

Expo Pengawasan Intern yang berlangsung di Krakatau Grand Ballroom, TMII tersebut diikuti oleh pengawasan intern dari kementerian, lembaga, pemerintah daerah, dan BUMN/D (KLPBU) dan dikunjungi ribuan pengunjung. Pada expo ini juga digelar eksibisi hasil pengawasan dengan total 92 booth APIP Kementerian/Lembaga baik di pusat maupun di daerah. Berada pada Booth Nomor 4 diharapkan melalui kegiatan ini maka kegiatan hasil pengawasan pada sektor kelautan dan perikanan dalam mengawal ekonomi biru dapat disampaikan kepada publik secara komprehensif.

Keberhasilan pengawalan akuntabilitas tidak terlepas dari berbagai transformasi terkait pengawasan intern yang berorientasi pada kecepatan, memastikan sampainya manfaat program pemerintah, serta mengedepankan sinergi dan kolaborasi. Penyelenggaraan Expo ini diharapkan semakin memperkokoh relasi kemitraan Aparat Pengawasan Intern Pemerintah (APIP) dan menjadi sarana bagi pengetahuan tentang inovasi dan praktik terbaik dalam pengawasan intern.

Expo Pengawasan Intern berperan sebagai media bagi kementerian, lembaga, dan pemerintah daerah serta BUMN/D untuk menampilkan hasil kontribusi pembangunan nasional dan peran serta APIP selama lima tahun terakhir. Selain itu, juga sebagai sarana belajar dan berbagi pengetahuan atas kontribusi pembangunan nasional antarpeserta expo maupun masyarakat luas.

file-manager

Pada expo tersebut, Itjen KKP berkolaborasi dengan Ditjen PDSPKP menyajikan produk UMKM binaan KKP untuk dapat dinikmati oleh para pengunjung. Ditampilkan pula Kebijakan Pengawasan dan Ragam Kegiatan Pengawasan Itjen KKP 2024, capaian dan nilai tambah hasil pengawasan intern Itjen KKP dalam mengawal Kebijakan Ekonomi Biru melalui Program-Program Strategis KKP, inovasi pengawasan intern berbasis elektronik, pemanfaatan bigdata analysis, dan tak lupa .......ada game menarik berhadiah souvenir yang menawan!!

file-managerfile-manager

file-managerfile-manager

file-manager

 

Sumber:

Accessible Control
cursor Bigger Cursor
brightness Brightness
contrast Contrast
monochrome Grayscale
revert Undo Changes
Logo Logo
KEMENTERIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN REPUBLIK INDONESIA

JL. Medan Merdeka Timur No.16 Jakarta Pusat

Telp. (021) 3519070 EXT. 7433 – Fax. (021) 3864293

Email: humas.kkp@kkp.go.id

Call Center KKP: 141

Media Sosial

PENGUNJUNG

114759

© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia