© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia
Cegah Penyebaran Omicron, SKIPM Yogyakarta Sediakan Contact Center

Jumat, 28 Januari 2022 | 0:0:0 WIB

YOGYAKARTA - Pemerintah tengah mengantisipasi lonjakan kasus covid-19 varian omicron. Stasiun Karantina Ikan, Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan (SKIPM) Yogyakarta pun turut aktif mencegah penyebaran tersebut.

Kendati demikian, Kepala SKIPM Yogyakarta, Edi Santoso memastikan jajarannya akan tetap memberikan pelayanan maksimal. Salah satunya ialah dengan menyediakan contact center yang bisa diakses melalui chat whatsapp agar pengguna jasa bisa berkomunikasi dengan petugas sebelum datang ke kantor.

"Kita sediakan 3 contact center, di bandara Adi Sutjipto, NYIA Kulonprogo dan Cilacap," terang Edi, Jumat (28/1/2022).

Adapun nomor contact center yang bisa diakses di Adi Sujtipto ialah +62859 1325 0362. Layanan di tempat ini buka Senin-Kamis pukul 08.00 - 16.00 WIB dan Jumat mulai pukul 08.00 - 16.30 WIB.

Sementara di New Yogyakarta International Ariport (NYIA) buka setiap hari mulai pukul 03.00 - 19.00 WIB dan bisa dihubungi di nomor +6289 7820 3316.

"Kita menyesuaikan dengan jadwal penerbangan yang tersedia di bandara tersebut," sambung Edi.

Terakhir, di bandara Tunggul Wulung Cilacap, pelayanan SKIPM Yogyakarta buka Senin -Kamis jam 08.00 - 16.00 WIB dan Jumat pukul 08.00 - 16.30 WIB. Contact center di bandara tersebut bisa diakses di nomor +62877 0002 3430.

Sumber:

KKP WEB BKIPM

Accessible Control
cursor Bigger Cursor
brightness Brightness
contrast Contrast
monochrome Grayscale
revert Undo Changes
Logo Logo
KEMENTERIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN REPUBLIK INDONESIA

JL. Medan Merdeka Timur No.16 Jakarta Pusat

Telp. (021) 3519070 EXT. 7433 – Fax. (021) 3864293

Email: humas.kkp@kkp.go.id

Call Center KKP: 141

Media Sosial

PENGUNJUNG

114771

© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia