Detail Galeri

Sosialisasi dan Pelatihan ”Tenaga Pendampingan Usaha Sektor Kelautan dan Perikanan”

 

 

kegiatan Sosialisasi dan Pelatihan "Tenaga Pendampingan Usaha Sektor Kelautan dan Perikanan" dilaksanakan di Hotel Aston Bogor.


Direktorat Usaha dan Investasi melakukan penandatanganan Perjanjian Kinerja serta Pakta Integritas Tenaga Pendamping Usaha Sektor Kelautan dan Perikanan. Hadir perwakilan dari dinas sebanyak 12 orang, 3 orang hadir melalui via zoom meeting, dan 45 orang selaku tenaga pendamping usaha.

Materi pembekalan yang disampaikan dalam pendampingan kali ini yaitu :
• Peluang pembiayaan usaha sektor Kelautan dan perikanan
• Skema-skema pembiayaan usaha yang ada untuk sektor Kelautan dan perikanan
• Analisis kelayakan Kredit UMKM
• Penggunaan Aplikasi SIAPIK (Sistem Aplikasi Pencatatan Informasi Keuangan)
• Input data pada aplikasi Sistem Informasi Kredit Program

Beberapa strategi yang dilaksanakan untuk mendukung implementasi kebijakan di atas di bawah ini :
1. Fasilitasi kemitraan usaha
2. Fasilitasi akses pembiayaan
3. Pengembangan kewirausahaan dan kelembagaan
4. Fasilitasi digitalisasi usaha


Disinilah pentingnya peran pemerintah untuk memberikan kemudahan dalam akses pembiayaan diantaranya
1. Melalui skema kredit program bersubsidi (KUR)
2. Edukasi literasi keuangan secara masif
3. Inklusi keuangan


Tahun 2021 ini, telah dialokasikan 45 Tenaga Pendamping Usaha dan kegiatan dekonsentrasi fasilitasi akses pembiayaan di 15 Provinsi, dengan target penyaluran kredit kepada 3.400 pelaku usaha.  Foto (Humas PDS)

Semua Foto Kegiatan
Logo Logo
Direktorat Jenderal Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan

JL. Medan Merdeka Timur No.16 Jakarta Pusat

Telp. (021) 3519070 EXT. 7433 – Fax. (021) 3864293

Email: humas.kkp@kkp.go.id

Call Center KKP: 141

Media Sosial

Pengunjung

1 2
© Copyright 2025, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia