Detail Galeri

Bazar Ramadhan KKP

Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan, Direktorat Jenderal Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan (Ditjen PDSPKP) bersama Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) kembali menghadirkan Bazar Spesial Ramadhan pada 27-28 Maret 2024. Bazar yang berlangsung selama dua hari ini menyediakan berbagai produk olahan dan ikan segar dari UMKM dengan harga terjangkau, sebagai bentuk dukungan terhadap perekonomian masyarakat dan UMKM lokal.

Kegiatan ini secara resmi dibuka oleh Penasihat Dharma Wanita Persatuan KKP, Ernawati Trenggono, yang didampingi oleh sejumlah pejabat dari Ditjen PDSPKP.  Beragam produk yang ditawarkan dalam bazar ini mencakup aneka olahan hasil laut, ikan segar, dan berbagai produk pangan lainnya yang siap menjadi pilihan masyarakat untuk menu berbuka puasa dan sahur. Antusiasme masyarakat terlihat dari tingginya minat pengunjung yang hadir sejak hari pertama bazar dibuka.

Bazar Spesial Ramadhan ini merupakan salah satu dari serangkaian kegiatan sosial Ditjen PDSPKP dan DWP KKP yang bertujuan untuk mendukung ketahanan pangan dan meningkatkan daya beli masyarakat, khususnya menjelang dan selama bulan Ramadhan.

Logo Logo
Direktorat Jenderal Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan

JL. Medan Merdeka Timur No.16 Jakarta Pusat

Telp. (021) 3519070 EXT. 7433 – Fax. (021) 3864293

Email: humas.kkp@kkp.go.id

Call Center KKP: 141

Media Sosial

Pengunjung

1 2
© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia