Sore ini saya menerima kunjungan Duta Besar Denmark untuk Indonesia H.E. Lars Bo Larsen bersama Ambassador of Technology, H.E. Anne Marie beserta rombongan di ruang Command Center KKP, Rabu (18/1).
Dalam pertemuan tadi, saya menunjukkan teknologi Integrated Maritime Intelligent Platform yang mampu menyajikan secara detail profil dan pergerakan kapal-kapal yang melintasi wilayah laut Indonesia maupun ZEE. Dan perangkat ini masih akan ditingkatkan kemampuannya tidak hanya memantau kapal tapi juga kelestarian laut dan wilayah pesisir termasuk terumbu karang, mangrove serta ekosistem penting lainnya.
Integrated Maritime Intelligent Platform menjadi salah satu modal KKP dalam mengadirkan tata kelola sektor kelautan dan perikanan yang maju dan berkelanjutan, sebagaimana komitmen Indonesia pada dunia.
Terima kasih atas kunjungannya Mr. Lars Bo Larsen dan Ms. Anne Marie. Semoga kerja sama sektor kelautan dan perikanan Indonesia - Denmark semakin kuat dan saling mendukung.
JL. Medan Merdeka Timur No.16 Jakarta Pusat
Telp. (021) 3519070 EXT. 7433 – Fax. (021) 3864293
Email: humas.kkp@kkp.go.id
Call Center KKP: 141