© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia

DPD RI Apresiasi Pengembangan SDM KP

Jumat, 10 Juni 2022


SIARAN PERS

KEMENTERIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN

NOMOR: SP.426/SJ.5/VI/2022

 

Ambon (10/6) – Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) mendapatkan apresiasi dari Dewan Perwakilan Daerah atas upaya pengembangan sumber daya manusia kelautan dan perikanan. KKP melalui Badan Riset dan Sumber Daya Manusia Kelautan dan Perikanan dipandang telah berkontribusi dalam pengembangan SDM yang berkualitas untuk mendukung program-program priorias.

 

"Kita mendengar dan melihat secara langsung pola pelatihan yang sudah dikembangkan di BPPP Ambon, pelatihan-pelatihan ini penting untuk mendukung Maluku sebagai lumbung ikan nasional,” ujar Ketua Komite II DPD RI, Yorrys Raweyai saat melakukan kunjungan kerja ke BPPP Ambon bersama Anggota Komite II DPR-RI pada Senin (6/6).

 

Lebih lanjut Yoris berharap dukungan peningkatan kapasitas SDM yang dilakukan dapat membantu pengembangan daerah dan terwujudnya kebijakan strategi nasional dalam mengembangkan wilayah timur sebagai poros maritim.

 

Sementara itu, Kepala Badan Riset dan Sumber Daya Manusia (BRSDM), I Nyoman Radiarta menyampaikan bahwa peningkatan kapasitas SDM merupakan aspek krusial yang perlu didukung dalam menyukseskan program terobosan KKP tahun 2021-2024, sebagaimana arahan Menteri Kelautan dan Perikanan, Sakti Wahyu Trenggono. Program terobosan tersebut yaitu penerapan kegiatan penangkapan ikan terukur untuk keberlanjutan ekologi, peningkatan kesejahteraan nelayan, dan meningkatkan PNBP sebagai kontribusi peningkatan ekonomi kepada negara, pengembangan budidaya berbasis ekspor, serta pembangunan kampung perikanan budidaya berbasis kearifan lokal di perairan tawar, payau, dan laut.

 

"Untuk mengawal program prioritas kami membangun Smart Fisheries Village, mendorong start-up bisnis kelautan dan perikanan, serta talenta manajemen SDM berbasis sistem Corporate University”, ujar Nyoman.

 

Selain itu, BRSDM-KP juga terus berupaya meningkatkan kualitas produk perikanan tangkap melalui pelatihan ABK kapal perikanan berstandar kompetensi kerja, memfasilitasi pemagangan peserta didik dan politeknik berbasis bidang keahlian, scaling-up produk kelautan dan perikanan, meningkatkan nilai kesejahteraan pelaku utama kelautan perikanan serta menjadi command centre bagi pengembangan SDM kelautan dan perikanan nasional.

 

Sementara itu Kepala Pusat Pelatihan dan Penyuluhan Kelautan dan Perikanan (Puslatluh KP) Lilly Aprilya Pregiwati, menjelaskan bahwa Puslatluh KP memiliki peran dalam mengidentifikasi kebutuhan kompetensi, menyiapkan standar mutu dan perangkat diklat pelatihan, pendampingan masyarakat, diseminasi informasi dan teknologi terbarukan, mendata usaha, hingga mengevaluasi hasil implementasi kegiatan capacity building di seluruh Indonesia. 

 

“Hal tersebut dapat berjalan dengan baik, tentunya dengan dukungan dari 6.386 penyuluh perikanan dan sejumlah tenaga pelatih dan pengajar di lima BPPP dan Balai Diklat Aparatur” ujarnya.

 

Dalam kesempatan tersebut, rombongan Komite II DPD-RI meninjau lokasi penerapan teknologi pendederan lobster di Gerai Ikan Marthafons, menikmati produk olah hasil UMK binaan BPPP Ambon, melihat sarana dan prasarana pelatihan di BPPP Ambon, penebaran benih ikan kuwe di Hatchery BPPP Ambon, serta mengunjungi kegiatan pelatihan bagi pelatih oleh  tenaga ahli dari Japan International Cooperation Agency (JICA). Sebagai informasi, pada kesempatan yang sama KKP melalui BRSDM bekerja sama dengan JICA juga menyelenggarakan kegiatan Training of Trainers (ToT) bagi instruktur, widyaiswara dan penyuluh perikanan di BPPP Ambon pada 6 - 9 Juni 2022. Pelatihan ini diadakan untuk  memperkuat kapasitas  instruktur/pelatih BPPP Ambon. 

 

Sebelumnya, Menteri Kelautan dan Perikanan, Sakti Wahyu Trenggono menyampaikan bahwa sumber daya manusia merupakan salah satu aspek penting dalam mengawal program-program prioritas yang sudah dicanangkan. Menteri Trenggono juga menegaskan bahwa KKP akan terus mendorong peningkatan kapasitas SDM kelautan dan perikanan melalui dukungan Pendidikan dan pelatihan.

 

Humas BRSDM

Sumber:

KKP WEB

Accessible Control
cursor Bigger Cursor
brightness Brightness
contrast Contrast
monochrome Grayscale
revert Undo Changes
Logo Logo
KEMENTERIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN REPUBLIK INDONESIA

JL. Medan Merdeka Timur No.16 Jakarta Pusat

Telp. (021) 3519070 EXT. 7433 – Fax. (021) 3864293

Email: humas.kkp@kkp.go.id

Call Center KKP: 141

Media Sosial

Pengunjung

1 2
© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia