© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia
SKIPM Ternate Sosialisasikan Sistem Jaminan Keamanan Hasil Perikanan untuk Masyarakat Perbatasan

Senin, 24 Juli 2023 | 0:0:0 WIB

MOROTAI - Stasiun Karantina Ikan, Pengendalian Mutu, dan Keamanan Hasil Perikanan (SKIPM) Ternate gerak cepat dalam upaya mendukung komitmen Kementerian Kelautan dan Perikanan untuk menjadikan perikanan Indonesia sebagai "Champion" di pasar global. Sebagai langkah taktis, telah digelar sosialisasi tentang Sistem Jaminan Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan di Aula Kantor Bupati Pulau Morotai pada Jumat, 21 Juli 2023.

Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Pulau Morotai, suplier, penyuluh perikanan, Dinas Perikanan Provinsi Maluku Utara, dan calon eksportir hasil perikanan di sekitar Pulau Morotai.

"Total peserta mencapai 30 orang," ujar Kepala SKIPM Ternate, Arsal.

Acara dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars BKIPM, dilanjutkan dengan pembacaan doa. Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Pulau Morotai memberikan sambutan yang menekankan pentingnya memperhatikan standar penanganan dan pengolahan ikan yang baik untuk menjaga kualitas ikan dari Pulau Morotai.

Dalam kesempatan tersebut, Arsal menyampaikan materi terkait Kebijakan dan Kondisi Terkini Lalulintas Hasil Perikanan di wilayah Maluku Utara. Materi ini mencakup tugas dan fungsi BKIPM, data dan lalu lintas perikanan ekspor dan domestik di Indonesia, Provinsi Maluku Utara, dan Kabupaten Pulau Morotai.

"Dilanjutkan Inspektur Mutu dari SKIPM Ternate menjelaskan tentang Alur Pelayanan dan Sertifikasi Sistem Jaminan Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan," sambungnya. 

Selain itu, dalam kegiatan tersebut para peserta diberikan informasi tentang prosedur pelayanan domestik keluar dan ekspor, serta persyaratan sertifikasi HACCP. Materi lainnya mencakup sertifikasi cara penanganan dan pengolahan ikan yang baik sesuai konsepsi HACCP.

Selama sesi diskusi, peserta aktif bertanya tentang cara pengolahan ikan, jenis-jenis ikan yang dilindungi, dan peran BKIPM dalam pengendalian mutu hasil perikanan, terutama di Pulau Morotai.

"Semoga kegiatan ini bisa meningkatkan pemahaman dan kesadaran pelaku usaha perikanan di Kabupaten Pulau Morotai tentang pentingnya memberikan Jaminan Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan dari praproduksi hingga distribusi, serta memperkuat upaya untuk menjadikan perikanan Indonesia sebagai pemain utama di pasar global," tutupnya.

 

Sumber:

KKP WEB BKIPM

Accessible Control
cursor Bigger Cursor
brightness Brightness
contrast Contrast
monochrome Grayscale
revert Undo Changes
Logo Logo
KEMENTERIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN REPUBLIK INDONESIA

JL. Medan Merdeka Timur No.16 Jakarta Pusat

Telp. (021) 3519070 EXT. 7433 – Fax. (021) 3864293

Email: humas.kkp@kkp.go.id

Call Center KKP: 141

Media Sosial

PENGUNJUNG

114728

© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia