© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia
Perkuat Layanan, BKIPM Terus Hadirkan Inovasi

Rabu, 15 Desember 2021 | 0:0:0 WIB

JAKARTA - Badan Karantina Ikan, Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan (BKIPM) senantiasa menghadirkan inovasi kepada masyarakat. Hal ini ditujukan untuk menghadirkan pelayanan yang mudah, terjangkau dan optimal.

Tak hanya itu, BKIPM juga terus melakukan transformasi digital untuk mendukung kinerja sekaligus memudahkan pelayanan publik.

"Sisi pelayanan selalu kita perbaiki dan terus perbaiki dengan harapan untuk memudahkan masyarakat," kata Rina saat refleksi akhir tahun 2021, Rabu (15/12/2021).

Saat ini, Rina memastikan 46 UPT dan 273 wilayah kerja BKIPM sudah bisa diakses melalui sistem informasi terpadu karantina online (Sisterkaroline). Inovasi lain yakni sertifikasi HACCP online (Honest) bagi UPI yang akan melakukan ekspor, serta sertifikasi IKI/CKIB online bagi UUPI yang akan melakukan ekspor.

"Era digital yang semakin akrab dengan masyarakat tentu juga harus jadi ruang bagi BKIPM untuk juga memanfaatkannya agar kita bisa hadir di tengah masyarakat," sambungnya.

Dalam kesempatan tersebut, Rina pun memaparkan sejumlah inovasi unit pelaksana teknis (UPT) BKIPM yang telah mendapat penghargaan di ajang SINOVIK Kemenpan RB. Inovasi tersebut yakni Si Chupang dari Balai KIPM Mataram.

"Kemudian ada inovasi lain seperti Patin Jambi Kito, serta inovasi lain seperti PASTI, Jesika MO dan Si Cantik," tutupnya.

Sumber:

KKP WEB BKIPM

Accessible Control
cursor Bigger Cursor
brightness Brightness
contrast Contrast
monochrome Grayscale
revert Undo Changes
Logo Logo
KEMENTERIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN REPUBLIK INDONESIA

JL. Medan Merdeka Timur No.16 Jakarta Pusat

Telp. (021) 3519070 EXT. 7433 – Fax. (021) 3864293

Email: humas.kkp@kkp.go.id

Call Center KKP: 141

Media Sosial

PENGUNJUNG

114707

© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia