Pimpin Apel Pagi, Sekretaris BPPMHKP Ingatkan Masa Transisi Lembaga
Selasa, 6 Februari 2024
JAKARTA - Sekretaris Badan Pengendalian dan Pengawasan Mutu Hasil Kelautan dan Perikanan (BPPMHKP), Hari Maryadi memberkan arahan ke seluruh pegawai lembaganya. Dimulai dengan mengingatkan goal BPPMHKP meliputi meningkatnya Indeks Jaminan Mutu Hasil KP untuk Nilai Tambah dan Akses Pasar.
Hari menyebut hal ini untuk menangkap peluang berupa kebutuhan konsumsi produk perikanan yang semakin meningkat, Keberterimaan produk KP di pasar global terbuka lebar dan Customer expectation terkait mutu yang baik semakin tinggi dengan tren F to F (From Farm to Fork).
"Hal yang menjadi perhatian utama dalam menjalankan amanah pemenuhan jaminan mutu hasil kelautan dan perikanan hulu – hilir," ujar Hari saat apel pagi, Selasa (6/2/2024).
Dikatakannya, dalam masa transisi BPPMHKP mengeluarkan SE ttg Operasional Karantina Ikan dan Pembinaan Mutu selama Masa Transisi Penyelenggaraan Kelembagaan Barantin dan BPPMHKP. Substansinya berupa 10 poin yang harus dilakukan oleh UPT dan pegawai dalam masa transisi untuk menjamin kelancaran operasional KI dan PM.
"Otoritas Korea akan melakukan audit ke Indonesia pada triwulan 3 thn 2024 (Setelah bulan Agustus 2024), sehingga diharapkan agar UPI pemegang nomor registrasi Korea untuk dapat mempersiapkan rencana audit tersebut," tutupnya.
Admin BPPMHKP KKP
JL. Medan Merdeka Timur No.16 Jakarta Pusat
Telp. (021) 3519070 EXT. 7433 – Fax. (021) 3864293
Email: humas.kkp@kkp.go.id
Call Center KKP: 141