KKP dan DPR Pantau Ketersediaan dan Mutu Ikan di Surabaya

Minggu, 19 Maret 2023


SURABAYA - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) bergerak ke bawah memantau ketersediaan pangan, khususnya ikan di masyarakat. Bersama anggota Komisi IV DPR, Kepala Badan Karantina Ikan, Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan (BKIPM), Pamuji Lestari meninjau Pasar Wonokromo dan Pasar Pucang Surabaya.

"Atas arahan Bapak Menteri Trenggono, saya bersama anggota Komisi IV melihat langsung bagaimana dinamika mulai dari mutu, ketersediaan, termasuk juga harga ikan di masyarakat," kata Kepala BKIPM, Pamuji Lestari usai peninjauan di Surabaya, Kamis (30/3/2023).

Sosok yang akrab disapa Tari ini mengatakan, selama Bulan Ramadhan dan Persiapan Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah, BKIPM akan terus memperhatikan mutu dan keamanan ikan. Menurutnya, konsumsi pangan sehat dan bermutu juga hak masyarakat Indonesia.

"Kita di BKIPM sama sekali tidak mengendurkan semangat quality assurance selama Ramadan, sebaliknya, justru masyarakat harus menikmati ikan sehat bermutu saat puasa," ujar Tari.

Karenanya, dalam kunjungan tersebut, Tari juga mengajak Kepala Balai KIPM Surabaya I Suprayogi dan Kepala Balai KIPM Surabaya II Moh. Burlian. Dia meminta agar dua Balai KIPM di Surabaya betul-betul menjaga kualitas dan mutu ikan yang akan masuk di Kota Pahlawan ini.

"Ini akan kita kawal, ikan-ikan yang akan keluar dan masuk ke Surabaya, terutama dari sisi kualitas dan mutunya," jelasnya.

Sementara Anggota Komisi IV DPR, Muhtarom mengapresiasi kesiapsiagaan KKP melalui BKIPM dalam hal penjaminan mutu dan keamanan hasil perikanan. Dalam kunjungan ini diapun menangkap sejumlah aspirasi masyarakat seperti tren kenaikan harga ikan di bulan puasa.

Muhtarom menilai, kenaikan harga komoditas pangan ini sudah menjadi trend menjelang Hari Raya Idul Fitri. Untuk itu diperlukan kerjasama dengan semua pihak.

"Ini kami minta pihak terkait agar bisa berkoordinasi dengan Satgas Pangan untuk memonitor secara detail penyebab terjadinya kenaikan harga di seluruh wilayah Indonesia, bekerja sama dengan pemerintah daerah," kata Muhtarom.

Sebelumnya, Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono mengatakan ketersediaan ikan selama ramadhan diperkirakan mencapai 2,98 juta ton. Dengan ketersediaan itu dia pastikan cukup sampai Hari Raya Idul Fitri.

"Ketersediaan 1,45 juta ton di Maret 2023, dan ketersediaan bulan April 2023 1,53 juta ton. Total 2,98 juta ton," kata Menteri Trenggono Rapat Kerja dengan Komisi IV DPR.

Ia menyebut, ketersediaan itu lebih tinggi dari prediksi kebutuhan ikan selama ramadan yakni 2,57 juta ton. Artinya ada surplus sebanyak 410.000 ton ikan.

Sumber:

KKP WEB BKIPM

Logo Logo
Badan Pengendalian dan Pengawasan Mutu Hasil Kelautan dan Perikanan

Badan Pengendalian dan Pengawasan Mutu Hasil Kelautan dan Perikanan Jl. Medan Merdeka Timur No. 16 Gd Mina Bahari II Lt 6 Email: info@bkipm.kkp.go.id Telp : 021-3513306 Fax : 021-3513282

Media Sosial

PENGUNJUNG

167090

© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan RI