Jalin Silaturahmi, BKIPM Banjarmasin Diskusi ”Direct Call” dengan Bea Cukai
Kamis, 29 September 2022
BANJARMASIN - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) senantiasa menjaga komunikasi di lapangan dengan para pemantingan. Seperti ditunjukkan Balai Karantina Ikan, Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan (Balai KIPM) Banjarmasin, Kamis (29/9/2022) yang bertandang ke kantor Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai (KPPBC) Tipe Madya Pabean B Banjarmasin.
"Ini silaturahmi saja, agar komunikasi di lapangan terus lancar sekaligus bersinergi mendorong pertumbuhan ekspor dari Banjarmasin," ujar Kepala Balai KIPM Banjarmasin, Hafit Rahman.
Hafit menambahkan, dalam kunjungan tersebut kedua lembaga membahas rencana "Direct Call" atau ekspor langsung dari Banjarmasin. Tujuannya ialah agar produk perikanan dapat melalukan ekspor langsung ke negara tujuan melalui pelabuhan Trisakti Kalimantan Selatan.
"Kita matangkan rencana tersebut, semoga ke depan akan semakin banyak akses ke negara tujuan ekspor secara langsung dari Banjarmasin," sambungnya.
Usia berdiskusi dan berbincang hangat, Hafit kemudian memberikan buku BKIPM Dalam Angka Tahun 2021. Sementara KPPBC memberikan plakat sebagai tanda kerjasama.
KKP WEB BKIPM
JL. Medan Merdeka Timur No.16 Jakarta Pusat
Telp. (021) 3519070 EXT. 7433 – Fax. (021) 3864293
Email: humas.kkp@kkp.go.id
Call Center KKP: 141