Hadir Kawal Mutu, BPPMHKP Bergerak Hulu-Hilir

Kamis, 1 Februari 2024


JAKARTA - Plt Kepala Badan Pengendalian dan Pengawasan Mutu Hasil Kelautan dan Perikanan (BPPMHKP), Ishartini menegaskan lembaganya hadir sebagai entitas yang memiliki tugas memberikan jaminan mutu hasil kelautan dan perikanan. Hal ini dia sampaikan melalui akun Instagram @bppmhkp dan diunggah, Kamis (1/2/2024).

 

"BPPMHKP adalah penjamin mutu, pengawal kualitas produk kelautan dan perikanan," tutur Ishartini.

 

Dalam menjalankan tugas tersebut, Ishartini menyebut BPPMHKP melaksanakan kegiatan berupa inspeksi penerapan Sistem Jaminan Mutu Hasil Kelautan dan Perikanan. Kegiatan ini dilakukan di unit pembudidaya ikan, unit pembenihan, supplier dan unit pengolahan ikan. 

 

"Kita kawal jaminan mutu mulai dari hulu hingga hilir, dan ini concern utama," sambungya.

 

Selain itu, BPPMHKP juga melakukan sertifikasi di pelaku usaha serta monitoring kesegaran ikan dan wilayah perairan/wilayah penangkapan ikan. Tak hanya itu, BPPMHKP pun melakukan sertifikasi di pelaku usaha serta monitoring kesegaran ikan dan wilayah perairan/wilayah penangkapan ikan.

 

"ВРРМНKP berkomitmen untuk terus menjaga mutu dan keamanan hasil kelautan dan

perikanan di Indonesia," tutupnya.

Sumber:

Admin BPPMHKP KKP

Logo Logo
Badan Pengendalian dan Pengawasan Mutu Hasil Kelautan dan Perikanan

JL. Medan Merdeka Timur No.16 Jakarta Pusat

Telp. (021) 3519070 EXT. 7433 – Fax. (021) 3864293

Email: humas.kkp@kkp.go.id

Call Center KKP: 141

Media Sosial

Pengunjung

1 2
© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia