Cek Keamanan dan Mutu Ikan, Balai KIPM Makassar Sidak ke 2 Pasar Tradisional

Jumat, 20 Mei 2022


MAKASSAR - Balai Karantina Ikan, Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan (Balai KIPM Makassar) menggelar sidak keamanan pangan, khususnya ikan di 2 pasar tradisional. Kepala Balai KIPM Makassar, Siti Chadijah mengungkapkan, kegiatan ini merupakan implementasi dari INPRES 01 Tahun 2017 tentang Gerakan Masyarakat Hidup Sehat.

"Kita monitoring di dua titik, yaitu Pasar Terong Kota Makassar dan di Pasar Tradisional Sentral Kota Makassar," kata Chadijah di Makassar, Jumat (20/5/2022).

Bersama instansi terkait seperti Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Sulsel dan Dinas Pertanian dan Perikanan Kota Makassar, tim melihat langsung lokasi penjualan ikan. Tak hanya itu, di lokasi ini, tim melakukan pengambilan sampel ikan.

Ikan-ikan yang diperiksa yakni Baronang Tawassang, nila, udang vannamei segar, cumi-cumi dan bandeng.

"Kita cek ikan yang jadi favorit masyarakat," tutupnya.

Sumber:

KKP WEB BKIPM

Logo Logo
Badan Pengendalian dan Pengawasan Mutu Hasil Kelautan dan Perikanan

Badan Pengendalian dan Pengawasan Mutu Hasil Kelautan dan Perikanan Jl. Medan Merdeka Timur No. 16 Gd Mina Bahari II Lt 6 Email: info@bkipm.kkp.go.id Telp : 021-3513306 Fax : 021-3513282

Media Sosial

PENGUNJUNG

174308

© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan RI