BPPMHP Makassar Serahkan Nomor Registrasi Ekspor ke 15 Pelaku Usaha
Senin, 29 April 2024
MAKASSAR - Badan Karantina Ikan, Pengendalian Mutu Hasil Kelautan dan Perikanan (BKIPM) yang kini bertransformasi menjadi Badan Pengendalian dan Pengawasan Mutu Hasil Kelautan dan Perikanan (BPPMHKP) terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Seperti ditunjukkan BPPMHKP Makassar yang melakukan penyerahan nomor registrasi ekspor ke Tiongkok dan Kanada.
"Transformasi ini bukan penghalang bagi kami untuk terus memberikan yang terbaik," ujar Plt Kepala BPPMHKP Makassar, Muhammad Zamrud, Senin (29/4/2024).
Zamrud pun menyerahkan secara langsung sertifikat nomor registrasi negara mitra Tiongkok dan Kanada tersebut kepada 15 pelaku usaha perikanan di Sulawesi Selatan. Dengan memiliki nomor registrasi, para pelaku usaha bisa melakukan ekspor ke kedua negara tersebut.
"Jadi para pelaku yang mendapatkan nomor registrasi ini bisa melakukan eksportasi hasil perikanan ke negara tujuan," tuturnya.
Melalui kegiatan ini, Zamrud berharap pelaku usaha bisa memanfaatkan secara optimal sekaligus menginspirasi yang lain untuk turut menyasar pasar global.
"Nomor registrasi dan sertifikasi HACCP ini meningkatkan komitmen dan konsistensi pelaku usaha untuk senantiasa menjaga kualitas produk perikanan yang dihasilkan," tutupnya.
Admin BPPMHKP KKP
JL. Medan Merdeka Timur No.16 Jakarta Pusat
Telp. (021) 3519070 EXT. 7433 – Fax. (021) 3864293
Email: humas.kkp@kkp.go.id
Call Center KKP: 141