BPPMHKP Sidak 2 Pasar Tradisional di Bantul
Senin, 18 Maret 2024
YOGYAKARTA - Badan Pengendalian dan Pengawasan Mutu Hasil Kelautan dan Perikanan (BPPMHKP) Yogyakarta bergerak melakukan pemantauan ke sejumlah pasar tradisional di Bantul. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka monitoring mutu dan keamanan hasil perikanan domestik, khususnya di Bantul.
"Kegiatan rutin, kami lakukan inspeksi mendadak (sidak) di pasar dalam rangka pengecekat mutu dan kualitas pangan perikanan," kata Plt Kepala BPPMHKP Yogyakarta, Muhammaf Taufiq Trisnajaya, Kamis, (7/3/2024).
Taufiq menambahkan, pelaksanaan kegiatan ini merupakan amanah dalam rangka penyediaan pangan sehat sekaligus implementasi Intruksi Presiden (Inpres) No 01 Tahun 2017 tentang Gerakan Hidup Sehat.
Adapun lokasi yang disasar adalah Pasar Niten, Bantul dan Pasar Depok, Bantul.
"Kami cek ikan secara acak untuk memastikan keamanan baik dari sisi mutu dan kualitasnya," tuturnya.
Selanjutnya, ikan yang diambil dijadikan sampel di laboratorium untuk diuji lebih lanjut. "Keigatan ini merupakan komitmen KKP dalam hal penyediaan pangan sehat, bermutu dan berkualitas," tutupnya.
Admin BPPMHKP KKP
JL. Medan Merdeka Timur No.16 Jakarta Pusat
Telp. (021) 3519070 EXT. 7433 – Fax. (021) 3864293
Email: humas.kkp@kkp.go.id
Call Center KKP: 141