BPPMHKP Rutin Gelar Evaluasi Penanganan Sampel Uji Lab
Senin, 1 April 2024
MAKASSAR - Badan Pengasawan dan Pengendalian Mutu Hasil Kelautan dan Perikanan (BPPMHKP) Makassar berkomitmen menerapkan standar pengujian produk perikanan. Karenanya, lembaga yang ditunjuk sebagai quality assurance ini secara rutin terus memelihara kompetensi personil melalui berbagai pelatihan dan refreshment terhadap ketentuan yang ada.
"Inspektur Mutu kami ikutkan refreshment prosedur penanganan dan pengujian sampel dalam rangka official control pada bulan Maret lalu," ujar Plt Kepala BPPMHKP Makassar, Muhammad Zamrud, Senin (1/4/2024).
Zamrud mengatakan, refreshment tersebut dihadiri Katimja dukman dan teknis, Inspektur mutu, dan juga staf dukman. Dalam kegiatan tesebut, terdapat pemaparan penerapan Standar dan metode uji serta prosedur penanganan dan pengujian sampel sesuai SNI ISO/IEC 17025:2017. Sesi diskusi berlangsung seru dengan berbagai sharing pengetahuan dan pengalaman dari peserta refreshment.
Dia berharap, melalui kegiatan refreshment bisa ada persamaan persepsi mengenai sistem pengendalian mutu dan keamanan hasil perikanan.
"Tentu ini untuk terwujudnya ekspor komoditi perikanan yang bermutu tinggi serta diterima di berbagai tujuan ekspor di seluruh dunia," tutupnya.
Admin BPPMHKP KKP
JL. Medan Merdeka Timur No.16 Jakarta Pusat
Telp. (021) 3519070 EXT. 7433 – Fax. (021) 3864293
Email: humas.kkp@kkp.go.id
Call Center KKP: 141