BPPMHKP Pontianak Bentuk Timja Quality Assurance untuk Kampung Budidaya Mempawah

Rabu, 29 November 2023


BPPMHKP Pontianak Bentuk Timja Quality Assurance untuk Kampung Budidaya Mempawah

 

PONTIANAK - Badan Pengendalian dan Pengawasan Mutu Hasil Kelautan dan Perikanan (BPPMHKP) turut mendukung verifikasi Standar Jaminan Mutu Kelautan dan Perikanan (SJMKHP). Karenanya, Kamis 16 November 2023, telah dilaksanakan sosialisasi pembentukan Tim Kelompok Kerja Quality Assurance (QA) di Kampung Budidaya Ikan Nila Kabupaten Mempawah.

 

"Kami dukung produktivitas dan kualitas kampung budidaya nila di Mempawah," ujar Kepala BPPMHKP, Jimmy Yonathan Elwaren (2/11/2023)

 

Jimmy menambahkan, kegiatan ini diinisiasi sebagai langkah awal untuk memastikan implementasi standar jaminan mutu di tingkat lokal, khususnya dalam budidaya ikan nila. Tim QA yang terbentuk akan berperan penting dalam memastikan bahwa setiap tahap budidaya, pengolahan, hingga pemasaran ikan nila memenuhi standar kualitas yang telah ditetapkan.

 

"Tim yang terbentuk selanjutnya fokus pada mengawal kualitas nila salin, terutama dari sisi jaminan mutunya," urainya.

 

Dikatkannya, pertemuan tersebut dihadiri oleh berbagai pihak terkait seperti BPPMHKP Entikong yang berbagi pengalaman terkait standar jaminan mutu di sektor kelautan dan perikanan. Kemudian Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Kalimantan Barat yang berperan dalam koordinasi dan pengawasan kegiatan sektor perikanan di tingkat provinsi.

 

Ada juga penyuluh Perikanan Wilayah Kabupaten Mempawah yang memberikan panduan dan pendampingan teknis bagi petani ikan di kampung budidaya.

 

"Melalui sosialisasi ini, diharapkan terbentuknya kerjasama yang erat antarinstansi dan kelompok budidaya ikan, guna meningkatkan kualitas hasil budidaya ikan nila di Kabupaten Mempawah dan memastikan keberlanjutan praktik budidaya yang berkelanjutan dan berdaya saing," tutupnya.

Sumber:

KKP WEB BKIPM

Logo Logo
Badan Pengendalian dan Pengawasan Mutu Hasil Kelautan dan Perikanan

JL. Medan Merdeka Timur No.16 Jakarta Pusat

Telp. (021) 3519070 EXT. 7433 – Fax. (021) 3864293

Email: humas.kkp@kkp.go.id

Call Center KKP: 141

Media Sosial

Pengunjung

1 2
© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia