BPPMHKP Makassar Sidak Mutu Ikan di Pasar Tradisional-TPI

Rabu, 8 Mei 2024


MAKASSAR - Badan Pengendalian dan Pengawasan Mutu Hasil Kelautan dan Perikanan (BPPMHKP) menggelar inspeksi mendadak (sidak) di Pasar Pa'Baeng-Baeng dan Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Rajawali. Selama kegiatan, tim mengecek sarana dan prasarana yang tersedia di pasar ikan serta dengan pengujian laboratorium produk perikanan yang diperjualbelikan. 

"Berbagai sarana dan prasarana mulai dari lokasi, bangunan, saluran air, hingga fasilitas sanitasi ditinjau untuk mendukung kegiatan jual beli yang higienis," ujar Plt Kepala BPPMHKP Makassar, Muhammad Zamrud, Rabu (8/5/2024). 

 

Selama kegiatan, tim BPPMHKP sekaligus mengedukasi pedagang ikan mengenai sistem rantai dingin komoditi perikanan. Adapaun sampel yang diambil adalah komoditi yang dominan diperjualbelikan untuk setiap jenis/kelompok ikan (Pelagis, Demersal, Chephalopod, Crustacea dan Ikan hasil Budidaya). 

 

"Selanjutnya sampel ikan yang diambil dilakukan pengujian organoleptik, Total Plate Count, E. coli, Salmonella, Coliform, Histamin, dan Formalin di laboratorium BPPMHKP Makassar," tuturnya. 

 

Zamrud mengatakan, kegiatan ini digelar seiring dengan meningkatnya kebutuhan konsumen akan bahan pangan termasuk produk hasil perikanan. Karenanya, permintaan yang meningkat tersebut harus disertai dengan ketersedian produk hasil perikanan yang bermutu dan aman konsumsi serta memenuhi jaminan keamanan pangan. 

Selain itu, kegiatan ini merupakan implementasi Intruksi Presiden (Inpres) Nomor 01 Tahun 2017 tentang Gerakan Masyarakat Hidup Sehat. 

"BPPMHKP Makassar secara rutin melaksanakan pengendalian mutu di sentra penyedia pangan sehat di Sulawesi Selatan," tutupnya.

Sumber:

Admin BPPMHKP KKP

Logo Logo
Badan Pengendalian dan Pengawasan Mutu Hasil Kelautan dan Perikanan

JL. Medan Merdeka Timur No.16 Jakarta Pusat

Telp. (021) 3519070 EXT. 7433 – Fax. (021) 3864293

Email: humas.kkp@kkp.go.id

Call Center KKP: 141

Media Sosial

Pengunjung

1 2
© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia