BPPMHKP Jambi Tularkan Semangat Cinta Laut ke Anak-anak
Rabu, 12 Juni 2024
JAMBI - Badan Pengendalian dan Pengawasan Mutu Hasil Kelautan dan Perikanan (BPPMHKP) Jambi melibatkan anak-anak untuk jadi bagian dari peringatan Hari laut Sedunia (World Ocean Day). Melalui ajang kreasi, anak-anak diajak untuk menjaga laut sejak dini.
"Anak-anak adalah masa depan laut kita, kalau sejak dini mereka peduli, kami percaya masa depan laut akan terjaga," terang Kepala BPPMHKP Jambi, Piyan Gustaffiana, Sabtu (8/6/2024).
Piyan mengatakan, kreasi mewarnai pemandangan dan biota laut tersebut diikuti oleh anak-anak keluarga besar BPPMHKP Jambi. Dikatakannya, semangat menjaga laut perlu dimulai dari internal sebagai lingkup terkecil.
"Kalau dari kita punya semangat yang terus berlanjut, tumbuh, aksi cinta laut tak akan hilang. Dan itu dimulai dari kita, dari lingkungan keluarga kita," tuturnya.
Melalui kegiatan ini, Piyan berharap anak-anak agar mencintai laut sehingga kedepannya mereka dapat menjaga dan mencintai laut sebagai salah satu Sumber Daya Alam yang harus dilestarikan. "Kita tidak hanya berpikir hari ini, tapi juga masa depan," tutupnya.
Admin BPPMHKP KKP
JL. Medan Merdeka Timur No.16 Jakarta Pusat
Telp. (021) 3519070 EXT. 7433 – Fax. (021) 3864293
Email: humas.kkp@kkp.go.id
Call Center KKP: 141