BPPMHKP Gelar Persiapan Monitoring Mutu Ikan di Maluku Utara
Sabtu, 9 Desember 2023
BPPMHKP Gelar Persiapan Monitoring Mutu Ikan di Maluku Utara
TERNATE - Stasiun Karantina Ikan, Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan (SKIPM) Ternate menggelar rapat persiapan monitoring Cold Storage dan Integrated Cold Storage di Wilayah Maluku Utara. Selain itu dibahas pula monitoring kesegaran ikan residu, bahan berbahaya, racun hayati laut (Marine Biotoxin) pada produk perikanan di Pasar Tradisional dan TPI PPN Ternate.
"Kegiatan ini diikuti oleh Tim Pusat Pengendalian Mutu (PUSPM) dan Pegawai Stasiun KIPM Ternate," tutur Kepala SKIPM Ternate, Arsal yang juga menjelaskan transformasi BPPMHKP.
Arsal membuka kegiatan dengan menginformasikan Hasil Monitoring CS dan ICS yang sudah dilakukan pemantauan oleh Inspektur Mutu di Wilayah Halmahera Selatan yakni 2 CS dan 1 ICS. Kemudian Halmahera Utara 1 CS, Pulau Morotai 1 CS dan 1 ICS serta Kepulauan Sula 1 CS dimana beberapa CS dan ICS sudah tidak digunakan untuk proses penyimpanan beku dan terdapat CS yang mengalami kerusakan akibat kebakaran.
"Data monitoring CS/ICS disajikan melalui format sesuai acuan yang diberikan," sambungnya.
Selain itu, Arsal juga memberikan informasi terkait pusat perdagangan produk hasil perikanan khususnya di Kota Ternate serta penyampaian lokasi pasar dan TPI yang akan dilakukan pengambilan sampel.
Kegiatan dilanjutkan dengan penjelasan dari Perwakilan dari PUSPM terkait dengan Teknis pelaksanaan monitoring CS dan ICS khusunya di Kota Ternate dan Kabupaten Tidore Kepulauan serta Teknis Pengambilan sampel dan pengujian untuk kegiatan monitoring kesegaran ikan. Setelah itu, dilakukan pembagian Tim Kerja serta Pendamping untuk masing – masing kegiatan yang dilakukan.
Dikatakannya, tim Monitoring Kesegaran Ikan melakukan pengambilan sampel di dua titik lokasi yaitu pasar Gamalama Ternate dan TPI PPN Ternate dengan sampel yang di ambil antara lain Ikan Cakalang, Ikan Ekor Kuning, Ikan Surihi, Ikan Kembung dan Ikan Kerapu.
"Selain pengambilan sampel dilakukan pula pemeriksaan suhu ikan dan wawancara langsung terhadap penjual terkait asal usul ikan,".
Arsal memaparkan sampel yang di ambil kemudian dilakukan pengujian di Laboratorium Stasiun KIPM Ternate untuk parameter ALT, Escherichia coli, Salmonella, Organoleptik, Histamin dan Formalin. Selanjutnya, tim Monitoring CS dan ICS melakukan inspeksi secara langsung ke lokasi CS di PPN Ternate dan untuk wilayah Kabupaten Tidore Kepulauan dilakukan pada Kamis, 30 November 2023.
"Tim melakukan wawancara, observasi lapangan serta pemeriksaan dokumen yang berhubungan dengan CS dan ICS," tutupnya.
KKP WEB BKIPM
JL. Medan Merdeka Timur No.16 Jakarta Pusat
Telp. (021) 3519070 EXT. 7433 – Fax. (021) 3864293
Email: humas.kkp@kkp.go.id
Call Center KKP: 141