BPPMHKP Gelar Apel Peringatan Kebangkitan Nasional
Senin, 20 Mei 2024
MAKASSAR - Badan Pengendalian dan Pengawasan Mutu Hasil Kelautan dan Perikanan (BPPMHKP) Makassar menggelar apel rutin yang diikuti oleh seluruh pegawai. Apel yang dilaksanakan secara hybrid dipimpin oleh Plt. Kepala BPPMHKP Makassar, Mohammad Zamrud.
Dalam amanatnya, Zamrud mengapresiasi seluruh pegawai atas kinerjanya di minggu ketiga Mei 2024. "Marilah kita saling mengingatkan untuk selalu menerapkan nilai-nilai integritas, menjaga kekompakan dan berbudaya kerja yang baik," ujar Zamrud, Senin (20/5/2024).
Zamrud menambahkan, apel tersebut terasa spesial karena bertepatan dengan peringatan Hari Kebangkitan Nasional Tahun 2024 dengan tema “Bangkit Menuju Indonesia Emas”. Menurutnya, peringatan ini merupakan momentum untuk bersama-sama meningkatkan kinerja organisasi.
Dikatakannya, pada minggu kedua Mei 2024 telah dilakukan penandatanganan Berita Acara Verifikasi dan Validasi BMN, serta penandatanganan Berita Acara Inventarisasi Usulan Tambahan BMN yang akan diserahkan dari BPPMHKP Makassar ke Balai Besar KHIT Sulawesi Selatan, yang didampingi oleh tim dari Sekretariat BPPMHKP, Biro Keuangan Setjen KKP, dan Inspektorat IV Itjen KKP. Selain itu, dia juga melaporkan akan dilaksanakan kegiatan Technical Refreshment Peningkatan Kompetensi Personil kerjasama BPPMHKP dan UNIDO, kepada Inspektur Mutu lingkup BPPMHKP Makassar.
"Penanggung jawab kegiatan agar segera merealisasikan kegiatan dan menyelesaikan laporan yang menjadi tanggung jawab masing-masing, sehingga realisasi anggaran dapat ditingkatkan, mengingat sekarang telah memasuki triwulan II tahun 2024," tutupnya.
Admin BPPMHKP KKP
JL. Medan Merdeka Timur No.16 Jakarta Pusat
Telp. (021) 3519070 EXT. 7433 – Fax. (021) 3864293
Email: humas.kkp@kkp.go.id
Call Center KKP: 141