BP2MHKP Turut Sukseskan Gerakan Pangan Murah di Perbatasan RI-PNG

Senin, 30 Oktober 2023 | 00:00:00 WIB


BP2MHKP Turut Sukseskan Gerakan Pangan Murah di Perbatasan RI-PNG

 

JAYAPURA - Badan Pengendalian dan Pengawasan Mutu Keamanan Hasil Perikanan (BP2MHKP) Jayapura turut memeriahkan Gerakan Pangan Murah di Wilayah Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Skouw (RI-PNG). Acara ini disponsori oleh Bank Negara Indonesia (BNI) Cabang Papua.

 

"Kegiatan yang dihadiri oleh berbagai instansi, termasuk kami," ujar Kepala BP2MHKP Jayapura, Suardi, Sabtu (30/9/2023).

 

Suardi pun merinci perwakilan lain yang hadir meliputi pimpinan Cabang BNI Papua, unsur Badan Nasional Pengelolaan Perbatasan (BNPP), Customs Immigration Quarantine Security (CIQS). Kemudian Pemerintah Daerah Provinsi Papua, Pemerintah Daerah Kota Papua, dan masyarakat di wilayah perbatasan PLBN Skouw dengan Masyarakat perbatasan Papua Nugini (PNG).

 

"Tujuan utama dari Gerakan Pangan Murah ini adalah untuk menyediakan akses pangan dengan harga terjangkau kepada masyarakat di wilayah perbatasan," terangnya.

 

Dalam rangka mendukung kegiatan tersebut, BP2MHKP turut serta dalam pemberian bingkisan berupa sembako kepada masyarakat perbatasan. Harga barang pangan dan sembako yang disediakan dalam kegiatan ini mengacu pada harga pasar yang berlaku, sehingga masyarakat dapat memperolehnya dengan harga yang terjangkau.

 

"Ini langkah konkret untuk meningkatkan ketersediaan dan aksesibilitas pangan bagi masyarakat di wilayah perbatasan. Semoga keberlanjutan Gerakan Pangan Murah ini dapat menjadi contoh nyata kolaborasi antara pemerintah, sektor perbankan, dan masyarakat dalam mendukung keberlanjutan kesejahteraan di wilayah perbatasan Indonesia," tutupnya.

Sumber:

KKP WEB BKIPM

Logo Logo
Badan Pengendalian dan Pengawasan Mutu Hasil Kelautan dan Perikanan

Badan Pengendalian dan Pengawasan Mutu Hasil Kelautan dan Perikanan Jl. Medan Merdeka Timur No. 16 Gd Mina Bahari II Lt 6 Email: info@bkipm.kkp.go.id Telp : 021-3513306 Fax : 021-3513282

Media Sosial

PENGUNJUNG

161796

© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan RI