BKIPM Surabaya I Bentuk Tim Kerja agar Pegawai Jadi Lebih Cair

Jumat, 28 Juli 2023


SIDOARJO - Balai Karantina Ikan, Pengendalian Mutu, dan Keamanan Hasil Perikanan (BKIPM) Surabaya I melakukan penandatanganan surat tugas tim kerja. 

Pembentukan Tim Kerja ini merupakan langkah strategis dalam upaya menyederhanakan birokrasi dan mewujudkan tata kelola pemerintahan yang efektif dan efisien, sebagaimana yang diatur dalam Peraturan Menteri PANRB Nomor 7 Tahun 2022 tentang Sistem Kerja pada Instansi Pemerintah untuk Penyederhanaan Birokrasi.

"Dengan dibentuknya Tim Kerja ini, diharapkan pegawai ASN dapat lebih mudah berbagi informasi, saling melatih, dan memberikan dukungan satu sama lain," ujar Kepala BKIPM Surabaya I, Suprayogi, Selasa (25/7/2023). 

Sosok yang akrab disapa Yogi ini menambahkan, kultur kerja yang cair memudahkan pegawai memperoleh pengalaman dan ide-ide baru serta mengembangkan hubungan saling percaya, kedekatan, komunikasi, dan produktivitas. Dia berharap, tim kerja dapat bekerja secara maksimal, menghasilkan output yang optimal, serta bekerja lintas unit kerja, organisasi, dan instansi untuk mencapai tujuan penyederhanaan birokrasi yang lebih baik.

Sebagai informasi, kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala BKIPM Surabaya I, Suprayogi, dan disaksikan oleh Pelaksana Tugas (PLT) Inspektur Jenderal Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), Teuku Nilwan. Hadir pula segenap Pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPNPN) di lingkup BKIPM Surabaya I.

 

Sumber:

KKP WEB BKIPM

Logo Logo
Badan Pengendalian dan Pengawasan Mutu Hasil Kelautan dan Perikanan

Badan Pengendalian dan Pengawasan Mutu Hasil Kelautan dan Perikanan Jl. Medan Merdeka Timur No. 16 Gd Mina Bahari II Lt 6 Email: info@bkipm.kkp.go.id Telp : 021-3513306 Fax : 021-3513282

Media Sosial

PENGUNJUNG

164406

© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan RI