BKIPM-PDSPKP Gelar Rakor Penguatan Sinergi Pengawasan

Senin, 20 Februari 2023


JAKARTA - Badan Karantina Ikan, Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan (BKIPM) terus memperkuat sinergitas dengan lembaga lain. Seperti dengan Ditjen Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (PDSPKP) guna menjaga keanekaragaman perikanan.

"Kami berkomitmen untuk bersinergi dan berkolabori menjaga sumber daya perikanan," ujar Kepala BKIPM, Pamuji Lestari di Jakarta, Jumat (24/2/2023).

Didampingi Sekretaris BKIPM, Hary maryadi, Kepala Pusat Karantina Ikan, Kepala Pusat Pengendalian Mutu, sosok yang akrab disapa Tari ini menghadiri Rapat Koordinasi Penguatan Sinergi tersebut. Adapun poin yang dibahas pada rapat yang berlangsung di ruang Orca Gedung Mina Bahari IV ini diantaranya identifikasi tugas dan fungsi yang terdiri dari Penerbitan Sertifikat Kelayakan Pengolahan (SKP), hazard analysis and critical control point (HACCP) , dan health certificate (HC).

Selain itum dibawah juga Pengawasan Mutu, Penyelundupan hasil perikanan, serta Penanganan perkara.

"Intinya kita memiliki tujuan dan prinsip yang sama yakni menjaga dan melindungi masyarakat kelautan dan perikanan Tanah Air," tutupnya.

Sumber:

KKP WEB BKIPM

Logo Logo
Badan Pengendalian dan Pengawasan Mutu Hasil Kelautan dan Perikanan

Badan Pengendalian dan Pengawasan Mutu Hasil Kelautan dan Perikanan Jl. Medan Merdeka Timur No. 16 Gd Mina Bahari II Lt 6 Email: info@bkipm.kkp.go.id Telp : 021-3513306 Fax : 021-3513282

Media Sosial

PENGUNJUNG

167830

© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan RI