BKIPM Makassar Dukung Penuh Implementasi NLE di Sulsel

Kamis, 18 Mei 2023


MAKASSAR - Balai Karantina Ikan, Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan (BKIPM) Makassar mendukung penuh penataan sektor logistik melalui pembangunan Ekosistem Logistik Nasional (NLE). Hal tersebut dinilai bisa meningkatkan efisiensi biaya logistik.

Kepala BKIPM Makassar, Siti Chadijah menyebut platform digital NLE dirancang untuk memfasilitasi kolaborasi antara Kementerian/lembaga, para stakeholder terkait, dan pelaku logistik dari hulu hingga hilir.
"Tentu kami nilai ini sangat positif karena bisa bermanfaat bagi para pemangku kepentingan," ujar Chadjiha, Jumat (26//5/2023).

Chadijah menambahkan, NLE merupakan bagian dari pelaksanaan Instruksi Presiden Nomor 5 Tahun 2020 tentang Penataan Ekosistem Logistik Nasional yang didukung oleh program Strategi Nasional Penanganan Akar Masalah Pembangunan (Stranas PK). Dalam rangka menyamakan persepsi dan informasi tentang pergerakan arus barang ekspor dan impor, serta mengatasi tantangan implementasi NLE di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin, BKIPM Makassar aktif mengikuti Rapat Koordinasi Program.
"Ini bukti dukungan kami dalam program yang bagus ini," tuturnya.

Sebagia informasi, rakor ini juga dihadiri oleh berbagai instansi terkait, antara lain Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea Cukai TMP B Makassar, PT. Angkasa Pura I, PT. Angkasa Pura Logistik, serta Balai Besar Karantina Pertanian Makassar.

Dalam kesempatan tersebut, Chadijah sekaligus menyampaikan kabar baik mengenai implementasi Indonesian National Single Window (INSW) di Pelabuhan Makassar. Diketahui bahwa INSW telah berhasil diimplementasikan dan bahkan memperoleh rapor hijau dari program Stranas PK.

Saat ini, rencananya INSW akan diperluas ke kawasan bandara untuk lebih meningkatkan efisiensi biaya logistik melalui kegiatan terintegrasi seperti Joint Inspection dan penyampaian data informasi tunggal dalam Sistem Satu Meja (SSM) Quality Control.

"Kolaborasi antara instansi terkait di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin akan menjadi fondasi kuat dalam menghadapi tantangan dan mengoptimalkan potensi dari Ekosistem Logistik Nasional demi kemajuan logistik dan perekonomian negara," tutupnya.

Sumber:

KKP WEB BKIPM

Logo Logo
Badan Pengendalian dan Pengawasan Mutu Hasil Kelautan dan Perikanan

Badan Pengendalian dan Pengawasan Mutu Hasil Kelautan dan Perikanan Jl. Medan Merdeka Timur No. 16 Gd Mina Bahari II Lt 6 Email: info@bkipm.kkp.go.id Telp : 021-3513306 Fax : 021-3513282

Media Sosial

PENGUNJUNG

165871

© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan RI