Dorong Produktivitas Nelayan Perairan Darat, KKP Salurkan Bantuan di Kapuas Hulu

Jumat, 23 Juli 2021


KAPUAS HULU (23/7) - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) melalui program Bakti Nelayan Ditjen Perikanan Tangkap kembali menyalurkan bantuan berupa 1.000 paket sembako untuk nelayan perairan darat Kecamatan Selimbau, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat. Selain mendorong produktivitas, bantuan tersebut juga disalurkan untuk membantu para nelayan terdampak pandemi dan bencana banjir yang terjadi beberapa waktu lalu.

 

Penyerahan bantuan secara simbolis dilakukan bersamaan dengan kunjungan kerja masa reses anggota Komisi IV DPR RI, Yessy Melania. Hadir pula Asisten Perekonomian dan  Pembangunan Kapuas Hulu Bahtiar, Subkoordinator Operasional Pelabuhan Perikanan PPN Pemangkat Dwi Ari Priyanto dan Dinas Perikanan setempat.

 

Anggota Komisi IV DPR RI, Yessy Melania menyampaikan nelayan perairan darat perlu mendapatkan perhatian khusus dari pemerintah. Produktivitasnya juga perlu digenjot mengingat potensi perikanan di perairan darat juga tak kalah dari perikanan laut.

 

“Nelayan sebagai salah satu sumber kekuatan pangan Indonesia harus mendapat perhatian serius. Tak hanya nelayan pesisir namun juga nelayan di perairan darat seperti sungai, danau, waduk dan genangan air lainnya,” ujarnya saat berdiskusi dalam kegiatan Bakti Nelayan di Kampung Nelayan Vega, Kapuas Hulu Jumat (27/7).

 

Lebih lanjut Yessy meminta para nelayan agar tetap bersemangat saat bekerja dengan memperhatikan protokol kesehatan. Dia juga mengimbau para nelayan agar mengikuti program vaksinasi yang saat ini sedang digencarkan pemerintah untuk antisipasi dan mencegah penularan covid-19.

 

Sementara itu, Asisten Perekonomian Pembangunan Kapuas Hulu Bahtiar mengatakan nelayan salah satu kebutuhan nelayan Kapuas Hulu adalah bantuan sampan dan perahu kecil. Selain itu juga diperlukan rambu-rambu sungai agar memudahkan navigasi masyarakat.

 

“Kapuas Hulu merupakan salah satu kabupaten terluas di Kalimantan Barat. Kami juga mengimbau agar para nelayan dapat aktif menyampaikan usulan bantuan dan aspirasinya kepada dinas perikanan setempat agar dapat diteruskan ke pusat,” tuturnya.

 

Di kesempatan yang sama Subkoordinator Operasional Pelabuhan Perikanan PPN Pemangkat Dwi Ari Priyanto yang mewakili Direktur Jenderal Perikanan Tangkap menyampaikan keprihatinannya atas musibah banjir yang terjadi di wilayah Kapuas Hulu dan sekitarnya. Dia menyampaikan pesan Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono agar turut bersinergi membangun sektor kelautan dan perikanan.

 

“Kegiatan hari ini merupakan satu implementasi dari pesan beliau, bertemu dengan Bapak/Ibu sekalian, berdiskusi, mendengarkan aspirasi, melihat ke lapangan, akan menjadi bekal kami di Ditjen Perikanan Tangkap untuk merumuskan langkah- langkah kebijakan ke depan,” tandasnya.

 

Sumber:

KKP WEB DJPT

Logo Logo
Direktorat Jenderal Perikanan Tangkap

JL. Medan Merdeka Timur No.16 Jakarta Pusat

Telp. (021) 3519070 EXT. 7433 – Fax. (021) 3864293

Email: humas.kkp@kkp.go.id

Call Center KKP: 141

Media Sosial

Pengunjung

1 2
© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia