Indonesia   |   English  
Saran Dan Pengaduan

PUSAT RISET KELAUTAN
BADAN RISET DAN SDM KELAUTAN DAN PERIKANAN
×

KKP

Kilas Berita  
Koordinasi Pelaksanaan Kegiatan SMART Fisheries Village (SFV) Pusat Riset Kelautan Tahun 2022
Dalam rangka pelaksanaan kegiatan SMART Fisheries Village (SFV) Pusat Riset Kelautan (Pusriskel) Tahun 2022, Pusriskel menyelenggarakan Rapat Koordinasi Pelaksanaan Kegiatan SFV Pusriskel Tahun 2022 secara daring melalui zoom meeting pada 25 Agustus 2022. Agenda pertemuan adalah Pemaparan Petunjuk Pelaksanaan Kegiatan SMART Fisheries Village (SFV) BRSDM; Pemaparan Hasil Penilaian Indeks SMART Kegiatan SMART Fisheries Village (SFV) Pusat Riset Kelautan Tahun 2022; dan diskusi.
 
Acara dibuka dan dipimpin oleh Koordinator Perencanaan dan Kerjasama-Pusriskel, Dr. Ifan Ridlo Suhelmi, dan diikuti oleh 36 orang yang merupakan perwakilan dari Sekretariat BRSDM; Balai Besar Riset Budidaya Laut dan Penyuluhan Perikanan (BBRBLPP)-Gondol; Loka Perekayasaan Teknologi Kelautan (LPTK)-Wakatobi; Loka Riset Sumber Daya dan Kerentanan Pesisir (LRSDKP)-Bungus; Tim Akselerasi Pimpinan (TAP) BRSDM; para Koordinator, Sub Koordinator dan Pejabat Fungsional di Pusriskel.
 
Kegiatan diawali dengan Pemaparan Petunjuk Pelaksanaan Kegiatan SMART Fisheries Village (SFV) BRSDM oleh Anggota Tim Akselerasi Pimpinan (TAP) BRSDM, Dr. Niken F. Gusmawati. Selanjutnya Kepala LPTK-Wakatobi, Efi Noferya M, S.Pi, memaparkan Hasil Penilaian Indeks SMART Kegiatan SMART Fisheries Village (SFV) Pusat Riset Kelautan Tahun 2022. Setelah 2 sesi pemaparan maka kegiatan dilanjutkan dengan diskusi.
Dari pertemuan ini dapat disampaikan beberapa hal, diantaranya adalah:
 
1.  Kegiatan SFV Pusriskel Tahun 2022 yang akan menghasilkan 2 output dan dilaksanakan oleh LPTK Wakatobi dan BBRBLPP Gondol akan disinkronkan baik dari aspek perencanaan, penganggaran maupun pelaksanaannya;
2.  Akan dilakukan pencermatan kembali terhadap Lampiran II Petunjuk Pelaksanaan Kegiatan SMART Fisheries Village (SFV) BRSDM terkait dengan Kegiatan SFV Pusriskel;
3. Akan segera disusun SK Pelaksana Kegiatan SFV Pusriskel Tahun 2022 yang akan melibatkan semua eks Peneliti di Satker Lingkup Pusriskel agar kegiatan ini bisa segera berjalan.
 

Joko Subandriyo   26 Agustus 2022   Dilihat : 161



Artikel Terkait: