Indonesia   |   English  
Saran Dan Pengaduan

Balai Riset Perikanan Budidaya Air Tawar dan Penyuluhan Perikanan
Badan RIset dan SDM Kelautan dan Perikanan
Kilas Berita  
Kunjungan Pokdakan Al Maarij Berkah Farm Ke Klinik Penyuluhan SFV UPT Cibalagung

 

Bogor (11/05) Klinik Penyuluhan SFV Cibalagung dalam kesempatan ini diwakili oleh Ainun Mardiyah, Muh. Patekkai, dan Kristina Resmi Setiani, menerima kunjungan dari Pokdakan Al Maarij Berkah Farm dari Kelurahan Kayumanis Kecamatan Tanah Sareal Kota Bogor. Kedatangan Pokdakan Al Maariij Berkah Farm untuk berdiskusi mengenai permasalahan dalam budidaya ikan nila menggunakan teknologi bioflok. Selain itu, Pokdakan Al Maariij Berkah Farm juga belajar tentang Yumina Bumina, sebagai bentuk upaya pembejalaran awal karena terpilih menjadi salah satu penerima Percontohan Aquaponik (Yumina Bumina) dari DKPP Kota Bogor. Dengan adanya Klinik Penyuluhan SFV Cibalagung ini diharapkan pelaku utama dan pelaku usaha perikanan mendapatkan pengetahuan dan solusi permasalahan usaha perikanan. (TimPublikasi23)

 

BPPSDM_BRPBATPP   23 Mei 2023   Dilihat : 26



Artikel Terkait: