Indonesia   |   English  
Saran Dan Pengaduan

BALAI UJI STANDAR KARANTINA IKAN, PENGENDALIAN MUTU DAN KEAMANAN HASIL PERIKANAN
BADAN KARANTINA IKAN, PENGENDALIAN MUTU DAN KEAMANAN HASIL PERIKANAN
×

KKP

Kilas Berita  
Pelaksanaan Asesmen Surveilen ke-2 SNI ISO/IEC 17043-2010

 

Selasa, 7 Maret 2023, BUSKIPM melaksanakan Surveilen ke-2 SNI ISO/IEC 17043:2010 dalam rangka melihat kesesuaian antara dokumen sistem mutu SNI ISO/IEC 17043:2010 dengan implementasi penyelenggaraan uji profisiensi yang dilaksanakan di BUSKIPM. Surveilen ke-2 ini dilakukan oleh Komite Akreditasi Nasional (KAN) yang dihadiri oleh 2 Tim Asesor yaitu Ibu Dra. Evita Boes, MS., selaku Ketua Asesor dan Bapak Drs. Teguh Indriyanto, M.Si.

Dalam rangkaian kegiatan tersebut diawali pembukaan oleh Plt. Kepala BUSKIPM Ibu Ade Noor Kusumahati, A.Pi, M.Si dilanjutkan dengan tour laboratory oleh Tim Asesor.

Asesor melakukan asesmen keseluruhan dokumen hingga pelaksanaan teknis sesuai klausul pada SNI ISO/IEC 17043:2010. Pada saat penutupan kegiatan Surveilen disampaikan ringkasan bahwa PUP Balai Uji Standar Karantina Ikan, Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan (BUSKIPM) telah menerapkan SNI ISO/IEC 17043:2010 secara
konsisten dan ditunjang dengan kompetensi personil yang baik, peralatan yang memadai dan komitmen manajemen yang baik.

Harapannya BUSKIPM dapat menjaga dan meningkatkan kualitas penyelenggaraan uji profisiensi agar dapat berjalan lebih baik lagi.

Balai Uji Standar KIPM   08 Maret 2023   Dilihat : 79



Artikel Terkait: